SELERA MAKAN KOMODO

Kalau berbicara soal selera makan, rasanya sulit ada mahluk atau manusia lain yang bisa menandingi komodo. Mengapa demikian?

SEJARAH UNIK UANG EROPA

UANG kertas yang beredar di Eropa saat ini ternyata memiliki sejarah yang unik. Dulu pada abad pertengahan adalah sesuatu yang lumrah bila seorang bangsawan atau orang kaya menyimpan perhiasan emas, ...

Apakah sel itu?

Sel berasal dari bahasa cella yang artinya ruangan kecil. Isi sel tidak melompang seperti sel penjara, tapi penuh bagian yang fungsinya macam - macam.

SELALU ADA CARA UNTUK MENANGl

Kemenangan adalah sesuatu yang sangat kita inginkan, apalagi saat bersaing mendapatkan hadiah. Tentu kita akan habis - habisan mengerahkan seluruh tenaga dan pikiran kita. Siapapun itu, mau dia seorang pejabat hingga, ...

DARI MANA KOPI LUWAK BERASAL?

KOPI luwak adalah kopi biasa, namun biji kopi yang digunakan merupakan biji dari hasil kopi yang telah dimakan oleh luwak (sejenis rubah).

Tuesday, October 10, 2017

PENEMUAN ILMU AL- JABAR

PENEMUAN ILMU AL- JABAR

Gambar terkaitAssalamu'alaikum wr. wb.. Alhamdulillah kali ini saya dapat berbagi pengetahuan dari insert dari buku - buku yang saya baca.

Baiklah kali ini pengetahuan yang akan saya  tulis, adalah PENEMUAN ILMU ALJABAR.

Dulu pernah ada buku yang berjudul AL-Jabar wa al Muqabilah yang berisi konsep persamaan, polinomial, dan reduksi tema - tema matematika lain.

Dari buku itu lahirlah ilmu matematika yang disebut aljabar. Buku itu dikarang oleh Muhammad ibn Musa al Khawarizmi dari persia. Al Khawarizmi juga bekerja sebagai astronom untuk Khalifah di Baghdad.

Buku karangannya yang lain berisi sistem nilai desimal yang  kita gunakan sekarang. Dari kata al khawarizmilah orang Barat memperoleh penyebutan algorismi, asal kata algoritma.

Sebagian ahli mengatakan bahwa Al-Khwarizmi beragama Zoroaster, tapi melihat nama Muhammad yang disandangnya, orang lebih yakin jika ia beragama islam.

Sekarang Al-Khawarizmi dianggap sebagai bapak ilmu aljabar dan algoritma.

Sejak lahirnya ilmu aljabar, matematika menjadi sangat berkembang dan bisa diterapkan dalam ilmu - ilmu lain secara luas. Hal ini belum pernah terjadi sebelumnya.

Demikianlah sekilas tentang biografi Al - Khawarizmi sang penemu ilmu aljabar, sekaligus bapak algoritma.

Sekian.

Monday, October 2, 2017

TIDAK ADA PENGUIN DI KUTUB UTARA

 TIDAK ADA PENGUIN
DI KUTUB UTARA

Hasil gambar untuk penguin

Kali ini saya akan membahas tentang penguian, salah satu hewan terunik menurut saya. Sekalipun dia burung, dia juga mempunyai keahlian dalam berburu di lautan biru. Namun penguin ternyata hanya ada di kutub selatan.

Maka dari itu saya akan membahas sedikit tentang penguin, Mengapa tidak ada penguin di kutub utara?.
TIDAK ada seekor pun burung penguin yang hidup di kutup utara. Belahan bumi bagian utara bukanlah habitat alami penguin.

Keseluruhan 17 sub spesies penguin tinggal di belahan selatan bumi. Penguin adalah satu - satunya burung yang tidak bisa terbang, namun bisa berenang. Penguin sangat ahli berenang.

Walau bernapas dengan paru - paru, penguin sering menyelam hingga sepanjang 18 menit. Tanpa mengambil udara barang sekalipun.

Selain ahli berenang, penguin memiliki keunikan karena memiliki organ desalinasi khusus di daerah sekitar matanya. Dengan organ ini penguin dapat mengubah air asin menjadi air tawar.

Subahanllah itulah kehebatan dan kelebihan burung penguin. Jadi wajar saja kita di larang sombong oleh Tuhan, karena di sisi belahan bumi, masi ada yang hebat dari kita.

SEKIAN

Sunday, October 1, 2017

SELERA MAKAN KOMODO

SELERA MAKAN KOMODO


Hasil gambar untuk komodo lapar

Makan adalah sesuatu yang sangat penting bagi manusia dan para mahluk hidup yang ada di alam ini, bernama planet biru. Selain menjadi bagian penting makan juga kerap membuat orang kecanduan, bahkan ada orang yang cuma kerjanya makan.

 Ironisnya lagi, makan juga telah menjadi judul terlalris di TV. seperti kuliner, atau wisatawan ke suatu negri yang menceritakan tentang makanan khas desa itu atau pun negara. Intinya makan. heheheh..

Kalau berbicara soal selera makan, rasanya sulit ada mahluk atau manusia lain yang bisa menandingi komodo. Mengapa demikian?

Karena komodo memiliki selera makan yang sangat luar biasa. Biasanya seekor komodo mampu menyantap 2,5 Kg makanan dalan semenit dan baru berhenti makan kalau sudah kenyang. Kapan kenyangnya?.

Sulit di ukur karena sering terjadi komodo makan hingga seberat 90% berat badannya.
Hal itu terjadi hanya dalan sekali makan. Ini sama dengan seorang dewasa yang makan 400 biji hamburger dalam sekali duduk.
Itulah sekilas tentang selera makan kom0do, salah satu hewan peninggalan zaman purbakala.

SEKIAN

apakah sel itu?

APAKAH SEL ITU ?

Hasil gambar untuk sel manusia

Sel berasal dari bahasa cella yang artinya ruangan kecil. Isi sel tidak melompang seperti sel penjara, tapi penuh bagian yang fungsinya macam - macam.

Manusia tersusun atas 100 triliun sel lebih yang bermacam - macam fungsinya.

Membran sel adalah selaput tipis pelindung sel yang terletak di dalam dinding sel. Membran sel adalah penjaga yang melindungi sel dari benda luar yang berbahaya.

Jika ada tamu asing ingin masuk ke dalam sel, membran sel akan memilih apakah tamu tersebut

boleh masuk ataukah tidak. Jika tidak ada membran sel, virus dan bakteri akan mudah masuk ke
dalam sel.

Jika ini terjadi, maka manusia atau mahluk hidup lain akan terserang penyakit.
Itulah sedikit penjelasan tentang mengenai sel. meski terlalu singkat, namun harapan kami dapat memuaskan para pembaca.

SEKIAN

Friday, September 29, 2017

SEJARAH UNIK UANG EROPA

                     
 SEJARAH UNIK UANG EROPA


Gambar terkait

UANG kertas yang beredar di Eropa saat ini ternyata memiliki sejarah yang unik. Dulu pada abad pertengahan adalah sesuatu yang lumrah bila seorang bangsawan atau orang kaya menyimpan perhiasan emas, koin dan batu mulia pada laci khusus pada tukang - tukang  emas.

Tukang emas selanjutnya memberi tanda terima resmi yang menuliskan jumlah dan bentuk harta yang disimpan padanya.

Tetapi perkembangan selanjutnya kertas dan tukang emas ini berkembang menjadi uang. Orang yang memerlukan uang tetapi merasa malas untuk pergi ke tukang emas akan menjadikan kertas unik itu sebagai alat pembayaran.

Perkembangan selanjutnya, maka resmilah kertas dan tukang emas ini sebagai alat pembayaran yang sah, sehingga akhirnya juga terbentuk sistem perbankan pertama di Eropa pada abad 16.
SEKIAN

Thursday, September 28, 2017

DARI MANA KOPI LUWAK BERASAL ?

                                            DARI MANA KOPI LUWAK BERASAL ?


Gambar terkait

KOPI luwak adalah kopi biasa, namun biji kopi yang digunakan merupakan biji dari hasil kopi yang telah dimakan oleh luwak (sejenis rubah).

Luwak senang menelan biji kopi yang sudah matang, setelah itu biji kopi utuh keluar bersama kotoranya.

Biji kopi inilah yang digunakan untuk membuat kopi luwak. Kopi yang dihasilkan berkualitas tinggi karena rubah hanya memakan biji yang sudah matang.

Tuesday, September 19, 2017

SELALU ADA CARA UNTUK MENANG

                                             SELALU ADA CARA UNTUK MENANG





Kemenangan adalah sesuatu yang sangat kita inginkan, apalagi saat bersaing mendapatkan hadiah. Tentu kita akan habis - habisan mengerahkan seluruh tenaga dan pikiran kita.
Siapapun itu, mau dia seorang pejabat hingga, rakyat miskin sekalipun itu, pastinya menginginkan kemenangan. Walau kadang ada saja sebagian orang  menggunakan cara licik atau kekerasan dalam persaingan merebut hadiah.
Begitulah pula kehidupan ini, anda, dia, saya, dan semua orang yang berada dalam dunia bulat berwarna biru ini, tentu akan memiliki keinginan menjadi orang terkenal, dan dihormati oleh khalayak ramai.
Pasalnya, persaingan manusia untuk mendapatkan kebahagiaan dari zaman ke zaman semakin menggila, rumit dan sulit. "untuk sekedar meneguk air putih saja, perlu kerja keras, karena semua sudah menjadi uang".
Untuk itu dapat dipungkiri bahwa hampir 90% semua orang membutuhkan kebahagiaan lewat kemenangan.
Namun, kemenangan didapatkan tidak saja dengan usaha kerja keras. Sebesar apapun upaya seseorang itu mengejar keberhasilan, tanpa menggunakan strategi atau cara ampuh maka semua akan menjadi sia - sia saja.
Alih - alih bekerja keras serta mengeluarkan seluruh tenaga, malah berujung kekecewaan. Ironisnya lagi, kalau sudah detik -  detik kemenangan ternyata ada satu hal yang tidak dapat kita selesaikan dengan tuntas, akhirnya pun kerugian yang didapatkan.
Lalu bagaimana agar kita mendapatkan kemenangan?.
Yakni, kita harus memiliki cara dan strategi yang super ampuh. Sebab bila cara untuk menang tidak diusung dengan baik, maka hasilnya pun tak mememuasakan, meski pun kalah, paling tidak kita telah berjuang dengan cara kita sendiri.
Jika menejelaskan secara detail tentang cara untuk menang, pada hakikatnya itu ada dalam diri kita sendiri, bukan berasal dari orang lain. Seorang bintang sepak bola, Zidan zidane, tidak akan pernah terkenal bila tidak mempunyai kemauan yang kuat, dan memiliki taktik dalam menyerang musuh - musuhnya di ajang kompitisi piala dunia.
Umumnya, semua orang adalah sang juara. Itu karena kita yang terlahir ke dunia ini, adalah pemenang dari ribuan manusia yang ada dalam rahim ibu. Melewati rintangan yang begitu rumit selama 9 bulan, itu normalnya. Kalaupun ada yang tidak sampai 9 bulan, mungkin itu sangking suburnya rahim ibu.
Kesimpulan yang dapat kita ambil, adalah bahwa cara murni dari diri sendiri, tinggal berusaha saja untuk menciptakan cara yang lain, sebab bila kembar dengan orang lain, itu sama saja menjadi ekor pengikut sang juara. Kita harus menciptakan cara itu sendiri agar kemenangan itu nikmat di raih, tanpa ada rasa tidak nyaman karena telah menggunakan cara orang lain.




Thursday, September 14, 2017

ANAK MISTERIUS

ANAK MISTERIUS 


Gambar terkait


Balikpapan - selasa 13 september kemarin. Masyarakat manggar balikpapan timur, dikejutkan oleh tingkah laku aneh dari bocah paruh bayah. yang muncul dari balai kota manggar tersebut.
Faturrahman, nama anak itu. ia terbilang pintar dalam melakukan experimen, sehingga banyak dari masyarakat setempat bertanya-tanya tentang asal tempat tinggalnya. Namun, hasilnya tetap nihil, walau berkali - kali mereka menanyakan tentang biografi, Faturrahman. si bocah misterius itu selalu menghindar dan menjauh dari khalayak ramai, ketakutan dan seakan tak ingin diketahui biografinya.
Wal-hasil, masyarakat hanya terpanah akan kehebatan Faturrahman.
Salah satu kehebetan Faturrahman yang kerap membuat bingung orang yang setiap melihatnya, yakni. ketika semua orang sedang berlibur kepantai manggar salah satu tempat wisata terbaik Balikpapan. ia selalu menawarkan ke orang produk langka.
Meski barang langka, Faturrahman tidak menjualnya dengan harga mahal seperti pada umumnya. Tapi murah dan unik.
Selain itu pula, Faturrahman usai berdagang, dia malah memberikan hasil pendapatan dari dagangnya ke fakir miskin yang ia temukan di jalan raya maupun di rumah - rumah.(15/9/2017).

Saturday, September 9, 2017

KARENA TEMAN SEMUA BERUBAH.

                KARENA TEMAN SEMUA BERUBAH.

                                         
                           Foto Andi Taopu.

Masing - masing orang mempunyai pendapat tentang teman dan sahabat, dimana semua orang tentu memiliki teman atau sahabat, dari kecil dan semenjak memasuki sekolah.
Susah, bahagia, sedih, dan bertengkar bersama teman sendiri, sudah lumrah dalam berteman. Meski kadang kita sendiri ingin menjebak teman sendiri dalam sebuah masalah, namun kadang pula kita ingin memabantu teman sendiri.
Jika teman dalam pribahasa, adalah orang yang selalu dekat disaat susah maupun bahagia, dan menolong waktu membutuhkan sesuatu. Maka dalam istilah teman adalah pahalawan hidup.
Untuk apa berteman, bila tak saling mengerti satu sama lain, dan untuk apa berteman bila hanya untuk saling menyakiti.
Apakah teman bisa mengubah gaya hidup seseorang?.
Jelas tentu, teman dapat mengubah gaya hidup seseorang, entah dari segi penampilan, maupun cara berkomunikasi, serta menjadi keperribadian yang baik, ataukah peribadi yang brutal alias nakal.
Ada anak yang sudah tinggal dalam pondok, selama bertahun - tahun, ketika berteman dengan orang luar, akhirnya ia di kenalkan kehidupan luar, dimana tidak ada yang melarang untuk berbuat sesuka hati, pacaran, minum - minum yang memabukkan dan masih banyak lagi kenakalan luar yang kerap merusak kepribadian seseorang yang belum kuat imanya.
Awalnya hanya sekedar coba - coba, atau testy saja. Lama kelamaan ketagihan dan masuklah ia keperangkap jeratan setan. Sebenarnya hal seperti itu, sudah lumrah di mata masyrakat.
Teman seperti apakah yang dibutuhkan. Bukan maksud, untuk melarang berteman dengan orang luar, namun teman dalam artian saling menolong itu bagaimana cara mendapatkanya.
Sulit dan sangat ulek untuk menemukan teman yang saling menolong untuk menuju surga Allah.
Maka memilih teman sangat diperlukan ketelitian dan kekuatan hati. Jangan sampai sudah sejak smp sampai lulus SMA di pondok, malah rusak saat keluar.
Teman yang baik, akan membantu untuk tetap bertahan dijalan Allah, bukan menjauhkan dari Tuhan.
Teman baik juga selalu membantu disaat susah.
Memilih teman sebaiknya tidak perlu menatap penampilanya, cukup menatap prlilaku kesehariaanya dalam bergaul. Karena penampilan belum mencerminkan kepribadian seseorang yang sebenarnya. Walau penampilan seseorang itu baik dimata, karena costume / pakean yang ia kenakan, sama sekali tidak menejamin, sebab, telah banyak kejadian yang diluar akal sehat manusia. ada yang setiap harinya memakai baju muslim, toh ketika melihat uang, malah bertindak sewenang - wenangnya, yang haram bisa ia jadikan sesuatu yang halal.
Jadi kesimpulan di atas pada dasarnya menyuruh kita dan pribadi saya sendiri, untuk pandai dalam memilih teman. jangan sampai kita ingin menjadi lebih baik, tapi karena salah bergaul, kita malah rusak.
SEKIAN...

Wednesday, September 6, 2017

Bahagia Perlu Usaha !

Gambar terkaitBahagia Perlu Usaha !


Assalamu'alaikum wr. wb...
Pembaca yang budiman, kali ini saya akan membahas tentang kebahagiaan. dari hasil penelitian saya di setiap waktu bertugas.
Dalam menjalani amanah yang diberikan oleh ketua sebuah perusahaan, atau pipmpinan pondok sekalipun itu, sudah tentu ada. Entah itu ringan atau berat, yang jelas tugas selalu menghantui karyawan, apalagi karyawan itu baik di mata bos. karena, semakin lama hebat karyawan dimata bos, maka akan semakin sulit pula amanah yang akan diberikan.
Pemikiran saya, amanah yang selalu berubah wujudnya, antara ringan dan berat. Mungkin itu tanda bahwa kita yang sebagai karyawan sudah berada ditingkat level tinggi. Meski masih berstatus karyawan tetap, tanpa ada pangkat baru.
Lalu apakah menjadi karyawan itu dapat merasakan kebahagiaan?
Jelas bahagia, bila dia berusaha menjalankan tugas sesuai perintah.
Mengapa?.
Karena pada dasarnya amanah mengantarkan menuju kebahagiaan yang hakiki. Namun ada saja karyawan yang tidak pernah menghirup udara kebahagiaan. Dikarnakan amanah yang diberikan selalu saja terbangkalai oleh sesuatu yang sebenarnya juga tidaklah penting baginya.
Contohnya, ada seorang karyawan yang setiap harinya bekerja, di perusahaan ternama di balikpapan.
Hari - harinya, ia bekerja keras, tanpa sedikitpun ada rasa lelah di hatinya, pokonya kerja dan kerja yang ada dalam pikranya.
Hingga sampai suatu saat, ia berubah drastis 90%, menjadi karyawan yang tak berguna, dan kemudian di pecat hari itu juga.
Penyebabnya ia dipecat, dikarnakan bos perusahaan kala itu melihat dadang, (nama karyawan itu), Sudah berhak menaiki level tinggi, sebagai karyawan kantor dan asisten kantornya. Akan tetapi pak bos tidak semudah itu memberi pangkat tinggi rupanya, ia kemudian memberikan sebuah ujian terberat untuk dapat ia berikan pangkat itu.
Pagi itu cuaca sangat sejuk, dengan diringi metahari pagi yang menjulang ke angkasa dengan gagah perkasa. Hari itu, dadang bekerja seperti biasa., Menyapu dan mengepel lantai kantor. Datanglah pak bos, menghapirinya. dan terjadilah percakapan seru saat itu.
"eh, kamu saya tugaskan hari ini, memebersihkan semua ruangan kantor,oke"kata pak bos
"Waduh pak masa saya semua yang harus bersihkan, apa karyawan lain tidak bekerja hari ini?"tanya dadang penuh keluhan.
"mereka bekerja dilain tempat hari ini, jadi tinggal kamu sendiri saja di kantor ini, dan tugasmu hanya memebersihkan semua ruangan kantor oke!"tegas pak bos.
Dadang sontak terdiam menerima kenyataan pahit di depan matanya sendiri. Antara mengerjakan apa tidak, seperti walet yang mengitari gedung.Akhirnya, ia mendehem dan berbicara lagi.
"Saya tidak bisa bos, karena itu akan membuat saya kelelahan dan tentu bukan pekerjaan mudah pak, apa tidak ada lagi pekerjaan lain?"tanya dadang mengharapkan pekerjaan pengganti.
"tidak ada lagi, sekarang juga kamu keluar dari kantor ini, mengerti"usir pak bos dengan nada emosi."
"maksudnya saya di suruh keluar, apa pak?"selidik dadang.
"kamu saya pecat.!"kata pak bos, sembari berlalu dari hadapan dadang.
Begitulah kira - kira ceritanya.
Sebenarnya, kalau saja dadang melakukanya mungkin dia sudah bukan lagi karyawan office boy, tapi asisten bos.Tetapi nasi sudah menjadi bubur, dadang pun terpaksa harus keluar, dan mengis sejadi - jadinya.
Kebahagiaan memang misterius terjadinya, kadang begitu memaksakan diri untuk menyerah, dan kadang juga kita harus jalani.
Intinya, untuk mendapatkan kebahagiaan kita harus berusaha dan bekerja keras dengan iklas.Tanpa mengenal letih.
Yakinlah, kebahagiaan itu ada, bila keyakinan itu ada!

Wallahu'alam bisoab

Sunday, September 3, 2017

Menepati Janji Setia

Hasil gambar untuk menikah islamiMenepati janji setia.

Semua orang memiliki janji setia. namun tidak semua orang mampuh menepati janji itu. ada yang sudah saling sayang selama 3 tahun, dan ada pula yang sampai menikah dan mempunyai anak. tapi berakhir kehancuran dan perpisahan, yang diiringi tangisan darah.

Sebab, janji sangat  gampang untuk diucapakan bagi siapapun itu, entah itu janji termudah, sampai janji tingkat tinggi. dikarnakan kejujuran dalam berjanji tidak terlalu kuat di awal menjalani sebuah hubungan.

Maka dari itu janji, bukanlah sesuatu yang mudah, alias sulit dan berat dilakukan jika tanpa ada keinginan kuat. Itulah janji, mudah diucapkan namun berat dilakukan.

Mungkin andai kata, bila semua pasangan saling jujur, tidak akan pernah ada berita cerai dan berita perselingkuhan, antara suami istri.

Sadar tidak sadar, semua yang dilakukan orang yang terjebak dalam dunia perselingkuhan, mengalami penyesalan terpahit dalam hidupnya. mengapa? dikarnakan ia tak dapat tenang, untuk menikmati hidup dalam satu rumah bersama anak dan sang kekasih, entah itu suami ataukah istri, tapi yang jelas, gula kehidupan sudah berubah menjadi empedu yang pahit.

Keinginan kembali kepada sang kekasih, sudah tentu ada dalam diri mereka. Hanya saja, mereka sudah tak berani lagi, ataukah sang kekasih sudah tak ingin kembali lagi. dikarnakan kekecewaan yang mereka alami begitu pahit, bagi sang kekasih yang ditinggal sendiri.

Janji setia, jangan diucapkan kalau hanya menjadi topeng manis, supaya kekasih tetap mencintai, soalnya, itu akan menjadi bumerang di dalam kehidupan. Terlebih bagi mereka yang masih pacaran, jangan ucapkan janji setia kalau tidak berani memiliki selamanya.

Janji itu ucapan manis, dan selalu dinantikan.
Janji itu harapan, dan selalu diimpikan kedatanganya.

Stop Berjanji, jika tak sanggup menepati..

Thursday, August 24, 2017

JIKA UANG MENJADI SEGALANYA

UANG MENJADI SEGALANYA..
Gambar terkait


Allah SWT. Menciptakan bumi ini untuk manusia sebagai tempat tinggal, dan tempat bersaing menjadi yang terbaik di mata Tuhan, Allah. Walaupun demikian pada hakikatnya Allah tak membutuhkan bumi biru, yang kita tempati sekarang ini.
Namun karena kasih dan sayang -nya yang tak terkira, ia menghadiahkan dunia kepada manusia sebagai bentuk sayangnya.
Uniknya, manusia di cipatakan beragam suku dan budaya, serta negara - negara yang berbeda bahasa. adapun mahluk binatang, hanya sebagai pendamping hidup manusia. Entah dijadikan makanan atau peliharaan, karena fakta dan kenyataan, Allah menciptakan sebagian binatang yang diperbolehkan dikomsumsi. dan yang tidak dibolehkan untuk dikomsumsi, sudah jauh hari Allah memberitahukan kepada manusia, lewat utusanya, yaitu para nabi.
UANG MENJADI SEGALANYA, seperti yang tercatum di atas adalah sebuah ulasan murni dari pribadi saya. Baiklah.
Jauh sebelum di temukan uang Kertas, seperti saat ini. orang terdahulu telah menemukan cara untuk bertahan hidup, kalau sekarang bertukar barang dengan selembar uang kertas, dahulu mereka ada yang bertukar barang dengan emas, batu hiasan, patung, dan lain - lainya.
Namun, bagaimana jika uang menjadi segalanya?.
Banyak orang telah tertipu dengan monopoli permainan uang, entah itu berdagang, ataukah uang rakyat yang kerap di manipulasi, oleh orang - orang tak bertanggung jawab, dan masi banyak lagi. kejadian fatal, karena uang. mengapa begitu?
Sebab, nafsu harta yang ada dalam diri manusia, semakin menggila, alias telah menguasai tubuh mereka, sehingga wajar bila ada yang lupa akan tujuanya di dunia, dan sudah acuh tak acuh dengan alasan mengapa mereka diciptakan. intinya, uang dan uang.
Apa solusinya?
Perbanyaklah, mengkaji Al- Qur'an dan mempelajari hadist  di selang waktu santai kita. entah kh itu lagi di kafe, atau kah anda sedang berkumpul dengan teman di suatu tempat, saling share lah pengetahuan ilmu agama masing-masing, sebelum semua terlambat.!
                          
             "Jika orang sudah merasa imanya sudah cukup,
               Maka sampai di situlah wahyu Allah kepadanya."

SEKIAN.

http://linkshrink.net/7smmF3

Sunday, August 20, 2017

Cerita Liar

Cerita Liar.
Gambar terkait
Seekor burung bernama Kumal sedang berbelanja Kacang Amplang di Toko Bangunan.
Dengan harapan dapat mengganjal perutnya yang belum pernah terisi selama 4 hari ke depan.
Selesai beli, kumal langsung cabut ke arah kereta nya yang ia parkir di atas genteng toko tersebut.
Berangkatla ia dengan hati gembira ke tempat pemukiman dimana ia bernaung selama ini.
Ironisnya lagi kumal lupa kalau habis makan itu minum, terpaksa ia kehausan sepanjang waktu karena lupa membeli air minum. Dan kabar terakhir, si biru emas, julukan kumal kini menghilang bersama kenangan. Bukan mati tapi hanya terlepas dari sangkarnya. Tetapi sempat ada kabar juga yang kami agak sedikit kurang percaya, bahwa Kumal melarikan diri karena di tunding telah menggelapkan uang sebesar 10 ribu oleh jaksa agung, dini hari kemarin WIB.
Entah kabar itu betul atau tidak tapi yang jelas si emas biru sudah tak ada di pemukimanya.

Kasian si kumal, kehidupanya sudah porak poranda. Semoga saja kumal baik baik saja disana.
#cerita_desa_konorugi( konon Rugi)

Harapan Separuh Jadi

Harapan separuh jadi.
Hasil gambar untuk menanti

Waktu berlalu bersama lamunan kerinduan, akankah ada sesuatu yang memikat kerinduan menjadi irama merdu, bagi kehidupan yang di jalani sabir.
Sabir, tengah mengalalmi luka hati. Terlalu pedih jika ia terdiam meminang kerinduan pada seorang gadis di balai kota, balikpapan timur, manggar RT 36.
Rindu, acap kali mengusik ketenangan jiwa, walaupun baru saja berpisah.
Lalu mulailah ia menaruh harapan pada sepucuk surat buat susi seorang, wanita balikpapan, timur, manggar rt 36 itu.
Dalam isi surat itu, tertulis kalimat merdu bernada romantis. "susi, kau terbuat dari bunga mawar, yang harum, dan sejuk. Kau tak akan bisa berkembang, tanpa aku yang menjadi air mu.".
Begitulah kira2.. Kisah jomblo yang tak kenal putus asa.


By.. Taufiq Rezpector.. Balikpapan timur, manggar desa, Jln Proklamasi, Rt 36.

Saturday, August 19, 2017

PENGERTIAN DAN SEJARAH SINGKAT FOTOGRAFI

PENGERTIAN DAN SEJARAH SINGKAT FOTOGRAFI


Fotografi  (dari bahasa Inggris: photography, yang berasal dari kata dalam bahasa Yunani yaitu “Photos”: cahaya dan “Grafo”: Melukis) adalah proses melukis/menulis dengan menggunakan media cahaya. 
Fotografi berarti proses atau metode untuk menghasilkan gambar atau foto dari suatu obyek dengan merekam pantulan cahaya yang mengenai obyek tersebut pada media yang peka cahaya. Alat paling populer untuk menangkap cahaya ini adalah kamera. Tanpa cahaya, tidak ada foto yang bisa dibuat.
Untuk menghasilkan intensitas cahaya yang tepat untuk menghasilkan gambar, digunakan bantuan alat ukur berupa lightmeter. Setelah mendapat ukuran pencahayaan yang tepat, seorang fotografer bisa mengatur intensitas cahaya tersebut dengan mengubah kombinasi ISO/ASA (ISO Speed), Diafragma (Aperture), dan Kecepatan Rana (Speed). Kombinasi antara ISO, Diafragma & Speed disebut sebagai pajanan (Exposure). Di era fotografi digital dimana film tidak digunakan, maka kecepatan film yang semula digunakan berkembang menjadi Digital ISO.
pengertian fotografi
ISO pada kamera digital, adalah ukuran tingkat sensifitas sensor kamera terhadap cahaya


Sejarah Fotografi

Sejarah Fotografi dimulai pada abad ke-19. Tahun 1839 merupakan tahun awal kelahiran fotografi. Pada saat itu, di Perancis dinyatakan secara resmi bahwa fotografi adalah sebuah terobosan teknologi. Saat itu, rekaman dua dimensi seperti yang dilihat mata sudah bisa dibuat permanen.
Sejarah fotografi bermula jauh sebelum Masehi. Pada abad ke-5 Sebelum Masehi (SM), seorang pria bernama Mo Ti mengamati suatu gejala. Jika pada dinding ruangan yang gelap terdapat lubang kecil (pinhole), maka di bagian dalam ruang itu akan terefleksikan pemandangan di luar ruang secara terbalik lewat lubang tadi. Mo Ti adalah orang pertama yang menyadari fenomena kamera obscura. 
Berabad-abad kemudian, banyak yang menyadari dan mengagumi fenomena ini, sebut saja Aristoteles pada abad ke-3 SM dan seorang ilmuwan Arab Ibnu Al Haitam (Al Hazen) pada abad ke-10 SM, yang berusaha untuk menciptakan serta mengembangkan alat yang sekarang dikenal sebagai kamera. Pada tahun 1558, seorang ilmuwan Italia, Giambattista della Porta menyebut ”camera obscura” pada sebuah kotak yang membantu pelukis menangkap bayangan gambar.
Nama kamera obscura diciptakan oleh Johannes Kepler pada tahun 1611. Johannes Kepler membuat desain kamera portable yang dibuat seperti sebuah tenda, dan memberi nama alat tersebut kamera obscura. Didalam tenda sangat gelap kecuali sedikit cahaya yang ditangkap oleh lensa, yang membentuk gambar keadaan di luar tenda di atas selembar kertas.
gambar kamera obscura
seniman pada abad-19 menggunakan kamera obscura untuk membuat sketsa
gambar kamera obscura 2
gambar 3D kamera obscura

Berbagai penelitian dilakukan mulai pada awal abad ke-17 ,seorang ilmuwan berkebangsaan Italia – Angelo Sala menggunakan cahaya matahari untuk merekam serangkaian kata pada pelat chloride perak. Tapi ia gagal mempertahankan gambar secara permanen. Sekitar tahun 1800, Thomas Wedgwood, seorang berkebangsaan Inggris bereksperimen untuk merekam gambar positif dari citra pada kamera obscura berlensa, hasilnya sangat mengecewakan. Humphrey Davy melakukan percobaan lebih lanjut dengan chlorida perak, tapi bernasib sama juga walaupun sudah berhasil menangkap imaji melalui kamera obscura tanpa lensa.
Akhirnya, pada tahun 1824, seorang seniman lithography Perancis, Joseph-Nicephore Niepce (1765-1833), setelah delapan jam meng-exposed pemandangan dari jendela kamarnya, melalui proses yang disebutnya Heliogravure (proses kerjanya mirip lithograph) di atas pelat logam yang dilapisi aspal, berhasil melahirkan sebuah gambar yang agak kabur, berhasil pula mempertahankan gambar secara permanen. Ia melanjutkan percobaannya hingga tahun 1826, inilah yang akhirnya menjadi sejarah awal fotografi yang sebenarnya. Foto yang dihasilkan itu kini disimpan di University of Texas di Austin, AS.
foto pertama permanen
“View from the Window at Le Gras” foto pertama yang berhasil dicetak meskipun masih tampak kabur, dibuat oleh Joseph Nicéphore Niépce

Penelitian demi penelitian terus berlanjut hingga pata tanggal tanggal 19 Agustus 1839, desainer panggung opera yang juga pelukis, Louis-Jacques Mande’ Daguerre (1787-1851) dinobatkan sebagai orang pertama yang berhasil membuat foto yang sebenarnya: sebuah gambar permanen pada lembaran plat tembaga perak yang dilapisi larutan iodin yang disinari selama satu setengah jam cahaya langsung dengan pemanas merkuri (neon). Proses ini disebut daguerreotype. Untuk membuat gambar permanen, pelat dicuci larutan garam dapur dan asir suling. Januari 1839, Daguerre sebenarnya ingin mematenkan temuannya itu. Akan tetapi, Pemerintah Perancis berpikir bahwa temuan itu sebaiknya dibagikan ke seluruh dunia secara cuma-cuma.
Foto Louis Daguerre
“Boulevard du Temple” foto pertama yang diakui secara umum, dibuat oleh Louis Daguerre

Fotografi kemudian berkembang dengan sangat cepat. Melalui perusahaan Kodak Eastman, George Eastman mengembangkan fotografi dengan menciptakan serta menjual roll film dan kamera boks yang praktis, sejalan dengan perkembangan dalam dunia fotografi melalui perbaikan lensa, shutter, film dan kertas foto.
Tahun 1950, untuk memudahkan pembidikan pada kamera Single Lens Reflex maka mulailah digunakan prisma (SLR), dan Jepang pun mulai memasuki dunia fotografi dengan produksi kamera Nikon yang kemudian disusul dengan Canon. Tahun 1972 kamera Polaroid temuan Edwin Land mulai dipasarkan. Kamera Polaroid mampu menghasilkan gambar tanpa melalui proses pengembangan dan pencetakan film.
kamera nikon dslr
kamera dslr nikon

Kemajuan teknologi turut memacu fotografi secara sangat cepat. Kalau dulu kamera sebesar tenda hanya bisa menghasilkan gambar yang tidak terlalu tajam, kini kamera digital yang cuma sebesar dompet mampu membuat foto yang sangat tajam dalam ukuran sebesar koran.

Biografi Penakluk Konstantinopel


Biografi Sultan Muhammad Al- Fatih

 
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEiVrxEtaohmoexk6287WCsMjkkEa9zJa4AfiplpGqo8_kqZhJVDLNysXsDFt4Z_4-fmbEFNJa-Z60AVHpzMlJI24JurBxAGw5z9E06vNauGhZBD1E_jN3HPPcvCsv3HaccuyvZEtPPaXfcy/s1600/Gentile_Bellini_003.jpg Pada waktu itu beliau (Sultan Muhammad Al- Fatih) menukar nama Konstantinopel menjadi Islambol (Islam keseluruhan). Kini nama tersebut telah ditukar oleh Mustafa Kamal Ataturk (Pemimpin Revolusi Turky) menjadi Istanbul. karena jasanya masjid Al-Fatih di dirikan di dekat makamnya.
kepribadian beliau sangat mencerminkan seorang pemimpin yang luar biasa dari segi salehnya dan keilmuannya yang tinggi.
Di ceritakan pada suatu hari timbul persoalan, ketika pasukan islam hendak melaksanakan shalat jum’at yang pertama kali di kota itu.“Siapakah yang layak menjadi imam shalat jum’at?” tak ada jawaban. Tak ada yang berani yang menawarkan diri, kemudian Muhammad Al Fatih tegak berdiri. Beliau meminta kepada seluruh rakyatnya untuk bangun berdiri. Kemudian beliau bertanya. “ Siapakah diantara kalian yang sejak remaja, sejak akhil baligh hingga hari ini pernah meninggalkan shalat wajib lima waktu, silakan duduk” tak seorangpun pasukan islam yang duduk. Semua tegak berdiri. Lalu Sultan Muhammad Al Fatih kembali bertanya: “ Siapa diantara kalian yang sejak baligh dahulu hingga hari ini pernah meninggalkan shalat sunah rawatib? Kalau ada yang pernah meninggalkan shalat sunah sekali saja silakan duduk”. Sebagian lainya segera duduk. Dengan mengedarkan pandangan matanya ke seluruh rakyat dan pasukanya, Muhammad Al Fatih kembali berseru lalu bertanya: “ Siapa diantara kalian yang sejak masa akhil baligh sampai hari ini pernah meninggalkan shalat tahajjud di kesunyian malam? Yang pernah meninggalkan atau kosong satu malam saja, silakan duduk” Semua yang hadir dengan cepat duduk” Hanya ada seorang saja yang tetap tegak berdiri. dialah, Sultan Muhammad Al Fatih.

Sejarah Gerakan Kepanduan Dunia

Gambar terkaitGerakan Pramuka atau Kepanduan di Indonesia telah dimulai sejak tahun 1923 yang ditandai dengan didirikannya (Belanda) Nationale Padvinderij Organisatie (NPO) di Bandung.[1] Sedangkan pada tahun yang sama, di Jakarta didirikan (Belanda) Jong Indonesische Padvinderij Organisatie (JIPO).[1] Kedua organisasi cikal bakal kepanduan di Indonesia ini meleburkan diri menjadi satu, bernama (Belanda) Indonesische Nationale Padvinderij Organisatie (INPO) di Bandung pada tahun 1926.[1]

Organisasi Kepanduan Indonesia di seputaran tahun 1920-an.
Pada tanggal 26 Oktober 2010, Dewan Perwakilan Rakyat mengabsahkan Undang-Undang Nomor 12 Tahun 2010 tentang Gerakan Pramuka. Berdasarkan UU ini, maka Pramuka bukan lagi satu-satunya organisasi yang boleh menyelenggarakan pendidikan kepramukaan. Organisasi profesi juga diperbolehkan untuk menyelenggarakan kegiatan kepramukaan.[2]

Masa Hindia Belanda

Kenyataan sejarah menunjukkan bahwa pemuda Indonesia mempunyai "saham" besar dalam pergerakan perjuangan kemerdekaan Indonesia serta ada dan berkembangnya pendidikan kepanduan nasional Indonesia. Dalam perkembangan pendidikan kepanduan itu tampak adanya dorongan dan semangat untuk bersatu, namun terdapat gejala adanya berorganisasi yang Bhinneka.
Organisasi kepanduan di Indonesia dimulai oleh adanya cabang "Nederlandsche Padvinders Organisatie" (NPO) pada tahun 1912, yang pada saat pecahnya Perang Dunia I memiliki kwartir besar sendiri serta kemudian berganti nama menjadi "Nederlands-Indische Padvinders Vereeniging" (NIPV) pada tahun 1916.
Organisasi Kepanduan yang diprakarsai oleh bangsa Indonesia adalah Javaansche Padvinders Organisatie; berdiri atas prakarsa S.P. Mangkunegara VII pada tahun 1916.
Kenyataan bahwa kepanduan itu senapas dengan pergerakan nasional, seperti tersebut di atas dapat diperhatikan pada adanya "Padvinder Muhammadiyah" yang pada 1920 berganti nama menjadi "Hizbul Wathan" (HW); "Nationale Padvinderij" yang didirikan oleh Budi Utomo; Syarikat Islam mendirikan "Syarikat Islam Afdeling Padvinderij" yang kemudian diganti menjadi "Syarikat Islam Afdeling Pandu" dan lebih dikenal dengan SIAP, Nationale Islamietische Padvinderij (NATIPIJ) didirikan oleh Jong Islamieten Bond (JIB) dan Indonesisch Nationale Padvinders Organisatie (INPO) didirikan oleh Pemuda Indonesia.
Hasrat bersatu bagi organisasi kepanduan Indonesia waktu itu tampak mulai dengan terbentuknya PAPI yaitu "Persaudaraan Antara Pandu Indonesia" merupakan federasi dari Pandu Kebangsaan, INPO, SIAP, NATIPIJ dan PPS pada tanggal 23 Mei 1928.
Federasi ini tidak dapat bertahan lama, karena niat adanya fusi, akibatnya pada 1930 berdirilah Kepanduan Bangsa Indonesia (KBI) yang dirintis oleh tokoh dari Jong Java Padvinders/Pandu Kebangsaan (JJP/PK), INPO dan PPS (JJP-Jong Java Padvinderij); PK-Pandu Kebangsaan).
PAPI kemudian berkembang menjadi Badan Pusat Persaudaraan Kepanduan Indonesia (BPPKI) pada bulan April 1938.
Antara tahun 1928-1935 bermuncullah gerakan kepanduan Indonesia baik yang bernapas utama kebangsaan maupun bernapas agama. kepanduan yang bernapas kebangsaan dapat dicatat Pandu Indonesia (PI), Padvinders Organisatie Pasundan (POP), Pandu Kesultanan (PK), Sinar Pandu Kita (SPK) dan Kepanduan Rakyat Indonesia (KRI). Sedangkan yang bernapas agama Pandu Ansor, Al Wathoni, Hizbul Wathan, Kepanduan Islam Indonesia (KII), Islamitische Padvinders Organisatie (IPO), Tri Darma (Kristen), Kepanduan Asas Katolik Indonesia (KAKI), Kepanduan Masehi Indonesia (KMI).
Sebagai upaya untuk menggalang kesatuan dan persatuan, Badan Pusat Persaudaraan Kepanduan Indonesia BPPKI merencanakan "All Indonesian Jamboree". Rencana ini mengalami beberapa perubahan baik dalam waktu pelaksanaan maupun nama kegiatan, yang kemudian disepakati diganti dengan "Perkemahan Kepanduan Indonesia Oemoem" disingkat PERKINO dan dilaksanakan pada tanggal 19-23 Juli 1941 di Yogyakarta.

Masa Perang Dunia II

Pada masa Perang Dunia II, bala tentara Jepang mengadakan penyerangan dan Belanda meninggalkan Indonesia. Partai dan organisasi rakyat Indonesia, termasuk gerakan kepanduan, dilarang berdiri. Namun upaya menyelenggarakan PERKINO II tetap dilakukan. Bukan hanya itu, semangat kepanduan tetap menyala di dada para anggotanya. Karena Pramuka merupakan suatu organisasi yang menjunjung tinggi nilai persatuan. Oleh karena itulah bangsa Jepang tidak mengizinkan Pramuka di Indonesia.

Masa Republik Indonesia

Sebulan sesudah proklamasi kemerdekaan Republik Indonesia, beberapa tokoh kepanduan berkumpul di Yogyakarta dan bersepakat untuk membentuk Panitia Kesatuan Kepanduan Indonesia sebagai suatu panitia kerja, menunjukkan pembentukan satu wadah organisasi kepanduan untuk seluruh bangsa Indonesia dan segera mengadakan Kongres Kesatuan Kepanduan Indonesia.
Kongres yang dimaksud dilaksanakan pada tanggal 27-29 Desember 1945 di Surakarta dengan hasil terbentuknya Pandu Rakyat Indonesia. Perkumpulan ini didukung oleh segenap pimpinan dan tokoh serta dikuatkan dengan "Janji Ikatan Sakti", lalu pemerintah RI mengakui sebagai satu-satunya organisasi kepanduan yang ditetapkan dengan keputusan Menteri Pendidikan, Pengajaran dan Kebudayaan No.93/Bag. A, tertanggal 1 Februari 1947.
Tahun-tahun sulit dihadapi oleh Pandu Rakyat Indonesia karena serbuan Belanda. Bahkan pada peringatan kemerdekaan 17 Agustus 1948 waktu diadakan api unggun di halaman gedung Pegangsaan Timur 56, Jakarta, senjata Belanda mengancam dan memaksa Soeprapto menghadap Tuhan, gugur sebagai Pandu, sebagai patriot yang membuktikan cintanya pada negara, tanah air dan bangsanya. Di daerah yang diduduki Belanda, Pandu Rakyat dilarang berdiri,. Keadaan ini mendorong berdirinya perkumpulan lain seperti Kepanduan Putera Indonesia (KPI), Pandu Puteri Indonesia (PPI), Kepanduan Indonesia Muda (KIM).
Masa perjuangan bersenjata untuk mempertahankan negeri tercinta merupakan pengabdian juga bagi para anggota pergerakan kepanduan di Indonesia, kemudian berakhirlah periode perjuangan bersenjata untuk menegakkan dan mempertahakan kemerdekaan itu, pada waktu inilah Pandu Rakyat Indonesia mengadakan Kongres II di Yogyakarta pada tanggal 20-22 Januari 1950.
Kongres ini antara lain memutuskan untuk menerima konsepsi baru, yaitu memberi kesempatan kepada golongan khusus untuk menghidupakan kembali bekas organisasinya masing-masing dan terbukalah suatu kesempatan bahwa Pandu Rakyat Indonesia bukan lagi satu-satunya organisasi kepanduan di Indonesia dengan keputusan Menteri PP dan K nomor 2344/Kab. tertanggal 6 September 1951 dicabutlah pengakuan pemerintah bahwa Pandu Rakyat Indonesia merupakan satu-satunya wadah kepanduan di Indonesia, jadi keputusan nomor 93/Bag. A tertanggal 1 Februari 1947 itu berakhir sudah.

Sejarah Gerakan Kepanduan Dunia



Berkas:Logo pramuka internasional.jpg
Mungkin agak aneh juga kalau direnungi, sebab sepuluh hari sesudah keputusan Menteri No. 2334/Kab. itu keluar, maka wakil-wakil organi-sasi kepanduan menga-dakan konfersensi di Ja-karta. Pada saat inilah tepatnya tanggal 16 September 1951 diputuskan berdirinya Ikatan Pandu Indonesia (IPINDO) sebagai suatu federasi.
Pada 1953 Ipindo berhasil menjadi anggota kepanduan sedunia
Ipindo merupakan federasi bagi organisasi kepanduan putera, sedangkan bagi organisasi puteri terdapat dua federasi yaitu PKPI (Persatuan Kepanduan Puteri Indonesia) dan POPPINDO (Persatuan Organisasi Pandu Puteri Indonesia). Kedua federasi ini pernah bersama-sama menyambut singgahnya Lady Baden-Powell ke Indonesia, dalam perjalanan ke Australia.
Dalam peringatan Hari Proklamasi Kemerdekaan RI yang ke-10 Ipindo menyelenggarakan Jambore Nasional, bertempat di Ragunan, Pasar Minggu pada tanggal 10-20 Agustus 1955, Jakarta.
Ipindo sebagai wadah pelaksana kegiatan kepanduan merasa perlu menyelenggarakan seminar agar dapat gambaran upaya untuk menjamin kemurnian dan kelestarian hidup kepanduan. Seminar ini diadakan di Tugu, Bogor pada bulan Januari 1957.
Seminar Tugu ini meng-hasilkan suatu rumusan yang diharapkan dapat dijadikan acuan bagi setiap gerakan kepanduan di Indonesia. Dengan demikian diharapkan ke-pramukaan yang ada dapat dipersatukan. Setahun kemudian pada bulan Novem-ber 1958, Pemerintah RI, dalam hal ini Departemen PP dan K mengadakan seminar di Ciloto, Bogor, Jawa Barat, dengan topik "Penasionalan Kepanduan".
Kalau Jambore untuk putera dilaksanakan di Ragunan Pasar Minggu-Jakarta, maka PKPI menyelenggarakan perkemahan besar untuk puteri yang disebut Desa Semanggi bertempat di Ciputat. Desa Semanggi itu terlaksana pada tahun 1959. Pada tahun ini juga Ipindo mengirimkan kontingennya ke Jambore Dunia di MT. Makiling Filipina.
Nah, masa-masa kemudian adalah masa menjelang lahirnya Gerakan Pramuka.

Friday, August 18, 2017

Biografi Andy Rubin - Penemu OS Android

Biografi Andy Rubin - Penemu OS Android



Profil dan Biografi Andy Rubin. 
Ia lahir pada tanggal 22 Juni 1946 di New Bedford, Amerika Serikat. Dia dikenal sebagai Penemu dari Android OS yang merupakan sistem operasi yang banyak digunakan di smartphone saat ini. Sejak kecil, Rubin sudah terbiasa melihat banyak gadget baru. Ini karena ayahnya, seorang psikolog yang banting setir ke bisnis direct marketing, menyimpan produk elektronik yang akan dijualnya di kamar Rubin. Ia memiliki minat besar pada segala hal yang berbau robot. Di Carl Zeiss A.G., tempat pertama kali ia bekerja setelah lulus kuliah, Rubin ditempatkan di sebuah divisi robotika, tepatnya pada komunikasi digital antara jaringan dengan perangkat pengukuran dan manufaktur. Setelah dari Carl Zeiss, ia sempat bekerja di bidang robot di sebuah perusahaan di Swiss.

Karier Rubin di bidang robotika nampaknya semakin cerah, namun hidupnya berubah gara-gara liburan di Cayman Island pada tahun 1989. Saat sedang mengunjungi kepulauan tropis di Jamaika itu, Rubin tak sengaja bertemu dengan seorang bernama Bill Caswell. Pria ini sedang tidur di tepi pantai, terusir dari sebuah cottage setelah bertengkar dengan pacarnya. Andy menawarkan pria itu tempat tinggal dan sebagai balas budi, Casswell menawarkannya pekerjaan. Kebetulan yang menakjubkannya adalah pria itu bekerja di Apple. Di Apple, Rubin mengalami masa-masa yang menyenangkan. Pada saat itu, Apple masih dalam kondisi baik berkat komputer Macintosh. Budaya Apple pun menular pada diri Rubin. Di sana ia sempat melakukan kejahilan, seperti memprogram ulang sistem telepon sehingga ia bisa berpura-pura sebagai sang CEO, John Sculley. Lelucon seperti itu mungkin akan disukai Steve Jobs, pria yang gemar membuat lelucon lewat telepon, namun ketika itu adalah periode Apple tanpa Jobs.

Dari bagian manufaktur, Rubin pindah ke bagian riset di Apple. Kemudian, pada tahun 1990, Apple melakukan spin off untuk membentuk sebuah perusahaan bernama General Magic dan Rubin ikut di dalamnya. General Magic berfokus pada pengembangan perangkat genggam dan komunikasi. Para engineer yang gila kerja, termasuk Rubin tentunya, berhasil mengembangkan sebuah peranti lunak bernama Magic Cap. Sayangnya, Magic Cap tidak mendapat sambutan dari perusahaan handset dan telekomunikasi. Beberapa yang menerapkan Magic Cap hanya melakukannya sebentar. General Magic pun akhirnya hancur.

Beberapa pengembang di General Magic, bersama beberapa veteran Apple, kemudian mendirikan Artemis Research. Perusahaan ini mengembangkan sesuatu bernama webTV, sebuah upaya awal untuk menggabungkan Internet dengan televisi. Rubin bergabung dengan Artemis untuk ikut mengembangkan webTV tersebut. Saat Microsoft membeli Artemis, di 1997, Rubin pun ikut bergabung dengan perusahaan raksasa itu. Episode gila khas Rubin kembali terjadi di Microsoft. Rubin membangun sebuah robot yang dilengkapi kamera untuk mengerjai rekan-rekannya. Gilanya, robot itu terhubung ke Internet dan pada satu insiden sempat dibobol oleh pihak di luar Microsoft. Pada tahun 1999, Rubin keluar dari webTV (dan artinya, ia tak lagi menjadi kar­yawan Microsoft). Ia kemudian me­nyewa sebuah toko di Palo Alto, California, dan menyebut toko itu sebagai laboratorium.
Andy Rubin
Proyek 'Sidekick' Cikal Bakal Munculnya Android
Di tempat yang penuh dengan berbagai mainan robot koleksi Rubin, lahirlah sebuah ide untuk produk baru. Bersama beberapa rekannya, Rubin kemudian mendirikan Danger Inc. Sukses diraih Danger melalui sebuah perangkat bernama Sidekick. Aslinya, perangkat ini dinamai Danger Hiptop, namun di pasaran ia dikenal sebagai T-Mobile Sidekick.
 ....Kami ingin membuat sebuah perangkat, kira-kira seukuran batang cokelat, dengan harga di bawah 10 dolar dan bisa digunakan untuk men-scan sebuah benda serta mendapatkan informasi soal benda itu dari Internet. Lalu, tambahkan perangkat radio dan transmiter, jadilah Sidekick. tutur Rubin soal Sidekick.
Saat ini, Sidekick memang sudah terlihat usang, namun pada masanya, Sidekick adalah sebuah benda yang ganjil dengan konsep teknologi yang melampaui zaman. Perangkat itu, menurut Rubin, merupakan pengakses data dengan kemampuan telepon. Ketika muncul di pasaran, Sidekick harus menghadapi kenyataan bahwa PDA sedang kehilangan pasar. Namun, Rubin menegaskan bahwa Sidekick bukanlah PDA.
 ....Seharusnya, orang-orang bukan bertanya apakah ini PDA atau ponsel. Mereka harusnya bertanya, apakah ini platform untuk pengembang pihak ketiga? Ini adalah hal yang baru. Ini adalah untuk pertama kalinya sebuah ponsel dijadikan platform untuk pengembang pihak ketiga.. kata Rubin.
Sekarang, apa yang dikatakan Rubin bukan hal aneh lagi. Lihat saja Apple de­ngan jutaan aplikasi pihak ketiga yang hadir di iPhone. Hal lain yang dilakukan Danger, yang pada masa itu belum
Advertisement

terpikirkan, adalah menjembatani antara pembuat handset dengan penyedia jaringan. Danger memutuskan untuk berbagi keuntungan dengan T-Mobile dalam layanan Sidekick. Dengan demikian, Danger tak me­ngandalkan penjualan handset sebagai sumber penghasilan satu-satunya, namun juga dari layanannya. Ini membuat perusahaan pembuat perangkat (Danger) memiliki tujuan yang sama dengan penjual perangkat (operator telekomunikasi T-Mobile).

Rubin meninggalkan Danger pada tahun 2004. Pada 2008, perusahaannya itu dibeli oleh Microsoft. Sang raksasa rupanya tertarik untuk memasuki bisnis ponsel dengan lebih a­gresif lagi. Nilai yang ditawarkan pun tidak tanggung-tanggung. Menurut kabar yang beredar Microsoft membeli Danger de­ngan harga 500 juta dolar. Namun, pembelian Danger oleh Microsoft ternyata tidak membawa hasil yang berbunga-bunga. Para eksekutif yang tersisa dari Danger digabungkan oleh Microsoft ke dalam Mobile Communication Business, dari divisi Entertainment dan Devices. Kemudian, mereka diminta mengembang sebuah ponsel yang dikenal dengan sebutan Project Pink. Targetnya, ponsel ini harus bisa menjadi pesaing iPhone dan BlackBerry. Menurut ComputerWorld, Project Pink menderita penyakit klasik di sebuah per­usahaan besar. Karena proyeknya cukup bergengsi, ia diperebutkan oleh beberapa pihak. Dan lebih parahnya lagi, perkembangannya makin melenceng dari yang diinginkan. Contohnya, awalnya ponsel itu akan dikembangkan dengan basis Java namun kemudian diminta untuk menggunakan sistem operasi Microsoft.

Sayangnya, Windows Phone 7 yang seharusnya bisa digunakan untuk Project Pink, belum siap. Walhasil, saat diluncurkan, ponsel yang akhirnya bernama Microsoft Kin ini menggunakan sistem operasi Windows untuk ponsel yang “lawas”. Sambutan pasar yang dingin pun membuat Kin akhirnya harus ditutup, hanya beberapa bulan sejak diluncurkan. Nasib layanan Sidekick, yang diwarisi Microsoft dari Danger, juga tak terlalu baik. Dalam satu insiden, yang masih belum diketahui pasti apa penyebabnya, pelanggan Sidekick tiba-tiba kehilangan semua data mereka. Satu hal yang perlu diketahui, semua data pada Sidekick memang disimpan ‘di awan’ (dalam hal ini pada server yang dikelola Microsoft dan bisa diakses melalui Internet). Nah, ketika server itu mengalami gangguan, semua data pengguna Sidekick pun lenyap.

Munculnya Sistem Operasi Android buatan Andy Rubin
Pada awal tahun 2002, Rubin sempat memberikan sebuah kuliah di Stanford mengenai pengembangan Sidekick. Karena, meski penjualan Sidekick di pasaran tak meledak, perangkat itu dinilai cukup baik dari sisi engineering. Sebuah kebetulan bahwa Larry Page dan Sergey Brin, pendiri Google, ikut hadir dalam kuliah tersebut. Selepas kuliah, Page menemui Rubin untuk melihat Sidekick dari dekat. Rupanya, Page melihat, perangkat itu menggunakan search engine Google. “Keren,” ujar Page. Ini adalah sebuah titik tolak bagi Page untuk sebuah ide yang dalam beberapa tahun kemudian akan terwujud, sebuah ponsel Google. Kurang lebih dua tahun setelah itu, Rubin telah meninggalkan Danger dan mencoba melakukan hal-hal baru. Termasuk di antaranya mencoba memasuki bisnis kamera digital sebelum akhirnya ia mendirikan Android.
Logo Android
Rubin menginkubasi Android saat ia menjadi enterpreneur-in-residence bersama perusahaan modal ventura Redpoint Ventures di 2004. “Android berawal dari satu ide sederhana, sediakan platform mobile yang tangguh dan terbuka sehingga bisa mendorong inovasi lebih cepat demi keuntungan pelanggan,” ujar Rubin. Pada Juli 2005, 22 bulan setelah Android berdiri, perusahaan itu ditelan oleh raksasa Google. Rubin pun memilih untuk bergabung dengan Google. Ketika membeli Android Inc., Google tidak menyebutkan dengan rinci berapa harga yang dibayarkan dan apa yang i­ngin dilakukannya dengan perusahaan itu. Bahkan, Google menyebut pembelian itu sebagai akuisisi terhadap sumber daya manusia dan teknologinya saja. Selain Andy Rubin, Google memang meraup banyak orang-orang brilian dari Android. Ini termasuk Andy McFadden (pengembang WebTV bersama Rubin, dan juga pengembang Moxi Digital); Richard Miner (mantan Vice President di perusahaan telekomunikasi Orange); serta Chris White (pendiri Android dan perancang tampilan serta interface WebTV).

Bersama Google, Android diberi kekuatan ekstra. Perusahaan asal Mountain View, California itu kemudian membentuk Open Handset Alliance untuk mengembangkan perangkat bagi Android.
 ...Google tak bisa melakukan segalanya. dan kami tidak perlu itu. Itulah mengapa kami membentuk Open Handset Alliance dengan lebih dari 34 rekanan. ujar Rubin.
Perangkat Android yang hadir pasaran memang bukan buatan Google. Petarung kelas berat Android termasuk Motorola, Samsung, dan HTC masing-masing melemparkan ponsel Android andalan mereka ke pasaran. Di AS, Motorola Droid jadi salah satu senjata Verizon Wireless melawan AT&T dengan iPhone-nya. Sedangkan Nexus One, ponsel Android Google buatan HTC, hadir tanpa “ikatan dinas” pada satu operator tertentu.

Penemu Komputer Pertama Charles Babbage

Gambar terkait
Penemu Komputer Pertama Charles Babbage 

Dikenal sebagai salah satu pelopor atau penemu dari dari komputer pertama kali. Charles Babbage merupakan salah seorang ilmuwan di dunia yang tercatat sebagai penemu Komputer Pertama, yang telah banyak memberikan karyanya pada kehidupan manusia, khususnya bidang komputer.
Mesin penghitung (Difference Engine no.1) yang ditemukan oleh Charles Babbage (1791-1871) adalah salah satu icon yang paling terkenal dalam sejarah perkembangan sjulukan bapak komputer. The Charles Babbage Foundation memakai namanya untuk menghargai kontribusinya terhadap dunia komputer.
Charles Babbage
Charles Babbage lahir di daerah yang sekarang dikenal dengan nama Southwark, London, 26 Desember 1791, anak dari Benjamin Babbage, seorang Banker.
Kelebihannya dalam matematika sangat menonjol. Saat memasuki Trinity College di Cambridge tahun 1811, dia mendapati bahwa kemampuan matematikanya jauh lebih baik, bahkan daripada tutornya sendiri.
Di usia 20 tahunan Babbage bekerja sebagai seorang ahli matematika terutama dibidang fungsi kalkulus. Tahun 1816, dia terpilih sebagai anggota “Royal Society” (organisasi sains dan akademis independen Inggris Raya, masih aktif hingga kini).

Ia juga memainkan peran penting di yayasan “Astronomical Society” (organisasi Astronomi dan geofisika Inggris raya, masih aktif hingga kini) pada tahun 1820. Pada masa ini Babbage mulai tertarik pada mesin hitung, yang berlanjut hingga akhir hayatnya